Minggu, 07 Agustus 2011

Visual Basic Struktur If-Then-else

Struktur If-Then-Else sebenarnya sama dengan struktur If-Then yang dibahas sebelumnya. Struktur If-Then-Else merupakan struktur percabangan dimana suatu perintah akan dikerjakan apabila kondisinya bernilai benar atau kondisinya terpenuhi. Namun jika kondisinya bernilai salah maka perintah yang lainya akan dikerjakan.

Bentuk penulisan dari Struktur If-Then-Else adalah sebagai berikut:
If (Kondisi) then
  ...(Perintah 1)...
else
  ...(perintah 2)...
end if
Keterangan:
  • Kondisi : berisi perbandingan variabel dengan variabel lainya dengan menggunakan tanda <,>,=,<> dari keadaan yang bernilai "Benar" atau "Salah"
  • Perintah 1 :merupakan rangkaian kode program yang akan dijalankan apabila Kondisi bernilai "Benar"
  • Perintah 2 :merupakan rangkaian kode program yang akan dijalankan apabila Kondisi bernilai "Salah"

Contoh program:
Buatlah sebuah program yang akan menyeleksi imputan suatu nilai.Inputan nilai dilakukan melalui text1.text dan perintah diproses pada prosedure Command1_Click. lakukan seleksi pada program tersebut jika yang diinputkan "10" tampilkan "Nilai yang anda inputkan 10" jika yang diinputkan bukan "10" tapilkan "Nilai yang anda inputkan bukan 10".
Private Sub Command1_Click()
    If Text1 = "10" Then
        MsgBox "Nilai yang anda inputkan '10'", vbInformation
    Else
        MsgBox "Nilai yang anda inputkan Bukan '10'", vbCritical
    End If
End Sub

Hasil program:

Jika yang diinputkan "10" maka akan tampil Message Box seperti berikut:
Nilai yang anda inputkan '10'
Jika yang diinputkan Bukan "10" maka akan tampil Message Box seperti berikut:
Nilai yang anda inputkan Bukan '10'
Download filenya disini
Download source code disini

Jangan lupa baca juga artikel ini:

0 komentar:

Posting Komentar